Catatan Arif

A small fish in a value pond. Founder of Bolasalju.com.

Toxic Bermedia Sosial?

Bagaimana menghindari kecenderungan toxic di media sosial? Banyak orang menghindari media sosial khususnya Twitter karena sifat “beracun” (toxic) di diskusinya, misal: marah-marah, kritik nir empati, gosip, isu negatif, debat tanpa sopan santun, komentar pedas tanpa henti, dst. Saya punya beberapa cara sederhana untuk bermedia sosial, khususnya di Twitter: Follow akun yang menarik dan/atau ingin berinteraksi Unfollow topik tidak menarik yang disarankan FYP (rekomendasi medsos) Mute atau unfollow orang yang mengangkat tema toxic Cara saya bermedia sosial:...

Arif Widianto · May 6, 2024

Film: Gampang Cuan?

Saya sudah nonton ini di Prime. Cuma ingin komentar tentang investasi saham, bukan sinematografinya. Khas nalar saham ala film: saham itu cara dapat duit cepat, agar untung besar harus dapat info orang dalam (ini ilegal), hanya saham-saham gorengan untuk untung. Ada tokoh Pak Robert yang ceritanya jagoan berinvestasi saham dan narasinya jangka panjang. Ujung2nya masak pilihannya gorengan. Apa mungkin untung 100% di saham dalam beberapa hari? Ya, mungkin sih, tapi itu tidak bakal diperoleh seseorang seterusnya....

Arif Widianto · May 1, 2024

Belajar Membaca Dan Menulis

Hingga setara kelas 2 SD, putri kedua kami belum bisa lancar membaca. Dia bisa membaca/menulis terputus-putus, tapi hanya satu-dua kata. Dia belum bisa menggabungkan ide kata-kata menjadi kalimat utuh. Gaya tulisannya pun “bebas”. Naik turun. Ada huruf-huruf yang terbalik. Sebagai orangtua, kami tidak khawatir. Kami percaya anak adalah makhluk pembelajar. Soal kemampuan membaca, jika sudah pada waktunya, nanti juga akan bisa sendiri. Kami sudah ada pengalaman dengan si sulung juga sih....

Arif Widianto · May 14, 2022

Resensi Film Downfall

Atas rekomendasi seorang teman, saya akhirnya nonton film Downfall di Netflix. Ini adalah sebuah film dokumenter yang mengisahkan investigasi kecelakaan pesawat Boeing 737 Max dan diikuti oleh merosotnya citra dan kinerja perusahaan. Film ini mengisahkan kisah seputar merosotnya perusahaan Boeing, dua terbesar perusahaan manufaktur pesawatar terbang dunia pasca kecelakaan yang melibatkan pesawat terbaru mereka, Boeing 737 Max. Kecelakaan pertama melibatkan salah satu maskapai Indonesia Lion Air pada Oktober 2018. Kecelakaan kedua melibatkan maskapai Ethiopia pada Maret 2019....

Arif Widianto · February 25, 2022

Resensi Film The Good Liar

Dari judulnya, Anda pasti tahu film ini menawarkan cerita tentang penipu dan yang ditipu. Karena tema film ini sudah jelas, aksi tipu menipu. Saya akan berkisah sedikit meski saya yakin Anda tidak banyak kehilangan serunya mengikuti film ini. Menikmati tema film tipu menipu sesungguhnya adalah melihat aksi nyata bagaimana pengejewantahan tokoh yang dibintangi para aktor itu. Di situlah menariknya. Melihat bagaimana tokoh itu hadir, nyata, seperti penipu sungguhan yang berusaha mengelabuhi lawannya....

Arif Widianto · February 12, 2022

20 Iklan

Nggak sampai 20 menit menggulung linimasa di Facebook, saya mendapat tawaran berbagai model bisnis, usaha, atau kelas seperti forex, trading, bisnis macam seperti itu. Investasi terus. Lha memang dasarnya saya iseng. Ada iklan, saya buka. Muncul lain, saya buka. Ada lagi, dengan senang hati saya buka. 20 iklan kurang dari 20 menit dalam tema sama. Facebook senang. Tapi di sisi lain, ini menggambarkan ada pasar yang cerah di sana. Ada 7 juta lebih pelaku resmi pasar modal di Indonesia yang menaruh uang di obligasi ritel, reksadana, dan saham....

Arif Widianto · February 8, 2022

Resensi Film The Commuter

Akhirnya saya nonton film biasa 😆 Daya tarik pertama, Liam Neeson. Kedua, Vera Varmiga. Neeson kali ini berperan menjadi Michael MacCauley (Mike), seorang eks penjual asuransi yang baru saja diberhentikan dari kantornya. Film ini mengangkat kisah familiar pelanggan kereta api yang sudah umum di negera maju. Tiap hari Mike menumpang kereta dari rumah ke kantornya. Sudah 10 tahunan ia malakukannya. Ia hampir hafal seluruh penumpang-penumpang di kereta. Dari masinis, penumpang menyebalkan, pencopet dan pencoleng, hingga kawan-kawan “karib” yang bisa dipinjami telepon saat ponselnya hilang....

Arif Widianto · February 8, 2022

Bagaimana Mengkoreksi Metadata EXIF foto dari Google Takeout?

Google menyediakan fasilitas migrasi melalui sistem bernaama Google Takeout. Sistem Takeout sebenarnya oke. Yang tidak oke, foto yang terunduh dari Takeout ternyata tidak menyediakan metadata (EXIF) sesuai aslinya. Kosong. Tapi tenang, metadata tersebut tidak hilang. Google menyimpan metadata foto asli dalam sebuah berkas JSON yang diberi nama seperti berkas foto aslinya. exiftool Solusinya Download exiftool. Untuk mengkoreksi dan mengembalikan metadata ke aslinya, saya menemukan tutorial dari sini. Buka aplikasi terminal (untuk Mac, atau CMD di windows)....

Arif Widianto · February 8, 2022

Kilas Balik 2021

Catatan perjalanan selama 2021 Saya tidak lagi memantau penggunaan layar. Lebih efektif memantau pekerjaan. Perkembangan Bolasalju selama 2021: Meluncurkan seri edukasi investasi untuk pemula lengkap dalam datar putar Investasi Saham Aman, Muda, dan Menguntungkan di YouTube. Enam video prioritas. Durasi total 3 jam lebih. Meluncurkan kembali Kursus Investasi Bolasalju, sebuah edukasi investasi aktif mengaplikasikan strategi value investing dalam format kursus daring. Mengenalkan Mentoring Analisa, sebuah program edukasi menganalisa bersama khusus untuk member Bolasalju dan peserta Kursus....

Arif Widianto · January 24, 2022

Resensi Film Beirut

Pada suatu hari yang super bosan, gabut, istilah anak sekarang, aku mencari film-film berbau spy. Akhirnya ketemulah film ini. When an American spy is kidnapped in civil war-torn Beirut, a washed-up ex-diplomat must return to the city to negotiate a high-stakes prisoner swap. — Sinopsis Beirut di Netflix Tema spy, jelas. Hubungan Israel, Lebanon, PLO, oke. Ini bukan film spy ala James Bond biasa. Ada Rosamund Pike, siip....

Arif Widianto · January 23, 2022